Semua Tentang Belajar Teknologi Digital Dalam Kehidupan Sehari - Hari

  • IC Timer 555 yang Multifungsi

    IC timer 555 adalah sirkuit terpadu (chip) yang digunakan dalam berbagai pembangkit timer, pulsa dan aplikasi osilator. Komponen ini digunakan secara luas, berkat kemudahan dalam penggunaan, harga rendah dan stabilitas yang baik

  • Ayo Migrasi TV Digital

    Kami bantu anda untuk memahami lebih jelas mengenai migrasi tv digital, apa sebabnya dan bagaimana efek terhadap kehidupan. Jasa teknisi juga tersedia dan siap membantu instalasi - setting perangkat - pengaturan antena dan distribusi televisi digital ke kamar kos / hotel

  • Bermain DOT Matrix - LOVEHURT

    Project Sederhana dengan Dot Matrix dan Attiny2313. Bisa menjadi hadiah buat teman atau pacarmu yang ulang tahun dengan tulisan dan animasi yang dapat dibuat sendiri.

  • JAM DIGITAL 6 DIGIT TANPA MICRO FULL CMOS

    Jika anda pencinta IC TTL datau CMOS maka project jam digital ini akan menunjukkan bahwa tidak ada salahnya balik kembali ke dasar elektronika digital , sebab semuanya BISA dibuat dengan teknologi jadul

  • Node Red - Kontrol Industri 4.0

    Teknologi kontrol sudah melampaui ekspektasi semua orang dan dengan kemajuan dunia elektronika, kini semakin leluasa berkreasi melalui Node Red

Tampilkan postingan dengan label antares. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label antares. Tampilkan semua postingan

Senin, 18 Desember 2023

Antares Webhooks - Solusi Pengolahan Data Realtime Memanfaatkan Google Sheets

 



Tulisan ini merupakan kelanjutan dari pembahasan pengolahan data REALTIME antares menggunakan MQTT (dapat dibaca disini ). Lalu bagaimana jika pengolahan datanya dilakukan oleh script yang tidak mengenal event based seperti API ? Tenang saja ternyata tombol SUBSCRIBE pada console device antares merupakan fasilitas pengolahan data bernama WEBHOOK. Apa itu ? Mari kita tanya chatGPT.


API (Application Programming Interface):


API (Application Programming Interface) adalah kumpulan aturan yang memungkinkan satu aplikasi perangkat lunak berinteraksi dengan aplikasi lainnya. API menyediakan cara bagi sistem perangkat lunak yang berbeda untuk berkomunikasi satu sama lain dengan mendefinisikan metode dan format data yang dapat digunakan aplikasi untuk meminta dan bertukar informasi. API bisa digunakan untuk mengambil data, melakukan tindakan, atau mengintegrasikan fungsionalitas dari satu sistem ke sistem lainnya. Biasanya melibatkan mekanisme permintaan-respons, di mana aplikasi mengirim permintaan data atau aksi ke API, dan API mengembalikan respons.


Webhook:

Webhook, di sisi lain, adalah mekanisme bagi aplikasi web untuk memberikan informasi secara real-time kepada aplikasi atau sistem lainnya. Berbeda dengan API yang bergantung pada aplikasi untuk melakukan permintaan informasi, webhook mengirim data secara otomatis dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya ketika terjadi peristiwa atau pemicu tertentu. Webhook adalah cara bagi aplikasi untuk memberi tahu satu sama lain tentang peristiwa atau pembaruan tanpa memerlukan polling terus-menerus untuk informasi. Ketika peristiwa yang telah ditentukan terjadi, aplikasi yang meng-host webhook akan mengirim permintaan HTTP POST ke URL tertentu, biasanya berisi data yang relevan dengan peristiwa tersebut.


Perbedaan:

Perbedaan kunci antara API dan webhook terletak pada arah komunikasi dan mekanisme pemicu:

  • API umumnya melibatkan model permintaan-respons di mana aplikasi secara aktif meminta data atau aksi dari titik akhir yang telah ditentukan aplikasi lain.
  • Webhook beroperasi dalam model push, di mana data secara otomatis dikirim dari satu aplikasi ke aplikasi lain berdasarkan peristiwa atau pemicu tertentu tanpa perlu permintaan yang berkelanjutan.

Jadi, API digunakan untuk permintaan dan respons sesuai kebutuhan, sementara webhook digunakan untuk notifikasi peristiwa real-time dan berbagi data antar aplikasi.


Untuk mencobanya (pertama kali bagi saya) mari kita lanjutkan praktek simulasi data IOT - python dari google colab (tulisan saya sebelumnya) menuju kke antares, dan kemudian kita gunakan layanan testing webhookd bernama REQUESTCATCHER.


1. Buat alamat endpoint webhooks anda secara gratis di website requestcatcher.com



2. Masukkan endpoint webhooks di tombol subscribe pada console device antares. Dan masukkan seperti contoh pada gambar alamatnya https://ahocool.requestcatcher.com/test


 


3. Jalankan script simulasi pengiriman data suhu dan kelembaban pada google colab dan perhatikan data yang masuk pada console antares akan muncul juga pada alamat requestcatcher secara realtime.




Lalu bagaimana pengolahan datanya agar lebih berguna , secara endpoint nya memerlukan server dan pengolahanya pun di servercloud ? Tenang ! Ternyata google sheets memiliki fasilitas ekstensi / addons yang beranama "webhooks for sheets". Banyak video membahas cara registrasi dan setingnya, pada intinya ikuti langkah-langkah pada google sheets terutama pada bagian pengaktifkan scripts pada akun google anda.


1. Lakukan setting webhook paga google sheets kamu sampai muncul gambar astronot seperti dibawah ini. Link yang ada dibawahnya merupakan ENDPOINT dari webhooknya.


2. Lakukan subscribe pada antares dan masukkan endpoint webhooks dari google sheets.



3. Jika subscribe berhasil akan muncul tampilan testing seperti berikut :




4. Jalankan script simulasi data IOT pada google colab dan data akan masuk ke google sheets. Kita kemudian ambil data pada kolom yang berguna dan lalu kita masukkan ke sheets2 untuk diolah grafiknya.


5. Perlu parsing teks serta pengolahan jenis data yang tepat sehingga data yang masuk bisa menjadi NUMBER sebagai syarat agar bisa dimasukkan ke CHART / GRAFIK.





6. Hasilnya grafik realtime dapat di nikmati oleh yang memerlukan data.




Share:

Jumat, 15 Desember 2023

Membedah keruwetan Pub-Sub MQTT pada antares


Satu kata yang dapat menjabarkan MQTT pada platform IOT milik telkom antares adalah keruwetannya, namun saya sudah terlebih dahulu mengalami pusing saat membedahnya 3 tahun yang lalu pada tulisan saya disini:  https://www.aisi555.com/2020/06/solved-bug-fatal-pada-mqtt-subscription.html, dan saya sudah "khatam" dengan ini. Buat anda sepertinya harus paham prinsisp M2M IOT yg dipakai oleh antares yaitu :

  • Proses PUB antares spesifik dikirimkan ke project/device namun berbeda dengan SUB pada Antares yang menggunakan 1 topik yg sama untuk kemudian lebih tepatnya dinamakan proses RESPONSE. Jadi ketika data MQTT realtime diterima antares (pada akun yang sama), maka semua data dari semua device yg PUB akan diberikan/relay kepada client yang SUB (secara realtime juga), jadi butuh parsing data  payload dengan metode tertentu baru data yg di inginkan muncul. Bisa dibaca disini  ,  disini , dan disini 
  • Python Paho-mqtt sebagai library paling umum untuk menerima dan mengolah protokol mqtt sehingga dapat dilanjutkan ke proses advance seperti menyimpan database, membuat grafik atau mengirim ke bot telegram. Bisa dibaca dulu agar mengerti disini dan disini.

Untuk kali ini saya memanfaatkan google colab untuk melakukan PUBLISH data random ke antares melaui script python, dan dapat dicoba GRATIS dengan script dibawah ini : jangan lupa  install paho-mqtt dulu di colab!


import paho.mqtt.client as mqtt
from time import sleep
from random import randrange

# Inisialisasi broker
broker_address="mqtt.antares.id"
broker_port=1883
antareskey= "aaaaaaaaaaaaaaaa:bbbbbbbbbbbbbbbb" #sesuaikan key antares anda
antaresdevice ="Project/DHT11" #sesuaikan project/device anda

topicpubantares = f'/oneM2M/req/{antareskey}/antares-cse/json'

def on_publish(client,userdata,result):                  
    print("data terkirim ke broker")
    pass


def antares_pub(datae):
    print(datae)
    data_raw = ("{"
      "\"m2m:rqp\": {"
      f'\"fr\": {{antareskey}},'
      f'\"to\": \"/antares-cse/antares-id/{antaresdevice}\",'
      "\"op\": 1,"    
      "\"rqi\": 123456,"
      "\"pc\": {"
          "\"m2m:cin\": {"
            "\"cnf\": \"message\","
            f'\"con\": \"{datae}\"'
          "}"
        "},"
      "\"ty\": 4"
      " }"
      "}")
    ret=client.publish(topicpubantares,data_raw)


client= mqtt.Client(f'unesa-client-{randrange(0,1000)}')  #clientnya harus random
client.on_publish = on_publish                           #assign function to callback
client.connect(broker_address,broker_port)               #establish connection


while 1:                                                  #loop terus sambil kirim data
    suhu = float( randrange(250,350,2) / 10)              #random suhu dan kelembaban
    humi = randrange(80,95,2)
    datanya = {"suhu": suhu, "humi": humi}
    antares_pub(datanya)
    sleep(5)



Jadi ubah dulu parameter akun dan device sesuai yang anda buat di antares. Selajutnya gunakan MQTT explorer untuk membuat demo proses SUB nya.


1. Masuk ke MQTT EXPLORER dengan parameter MQTT Servernya di : mqtt.antares.id port 1883. Username dan password jangan diisi, namun pada bagian advance anda perlu subscribe pada topik yang ada input User:Key antares anda.





TOPIK  SUBSCRIBE :
  /oneM2M/resp/antares-cse/access:key/json


2. Masuk/konek ke mqtt explorer lalu running script python pada google colab,
dan jika benar akan muncul hasil seperti ini






Videonya dapat di lihat disini







Share:

Kamis, 02 Juni 2022

LoRaWan - Antares - Kini tidak GRATIS lagi ! Trik buat yang ingin belajar

 


Terkejutnya saya saat membaca email yang datang dari antares di akhir mei 2022, yang menyatakan platform IOT antares akan meng "upgrade" layanannya ke versi premium berbayar. Padahal bulan mei yang lalu saya sedang getol-getolnya meng "oprek" gateway LoRaWan milik telkom yang jangkauannya nyampe jauh ke berbagai pelosok kota Surabaya. Dan benar saja ketika saya membuat video dibawah ini pada tanggal 1 juni 2022 siang hari, tiba-tiba saja console web antares saya ter-logout sendiri ditengah-tengah rekaman. Panik lah saya dan videonya jadi sedikit terbata-bata di akhir rekaman dan terpaksa saya edit karena isinya banyak misuh-misuh "JA#%%##^@" ...



Hal yang serupa terjadi dengan keponakan teman yang sedang skripsi bertopik LoRa di Telkom University Bandung, katanya harga platformya Antares sih terjangkau namun untuk Conectivity nya yang menggunakan LoRa sangatlah mencengangkan, karena walau harga 1 koneksi ke device di antares cuman 56.200 per tahun, namun seharinya dibatasi 10 kali UPLINK saja. Ala mak jang !!!

Awalnya saya bingung juga masalah harga yang keluar di hari libur kelahiran pancasila 1 juni itu, namun setelah dilihat lebih seksama ada 2 jenis pembayaran prepaid yang harus dipahami :



Device yang dimaksud adalah device pada web consolenya antares, dimana selama sebulan dengan merogoh kocek Rp 53.250, kita bebas menggunakan 25 device IOT dengan jalur komunikasi melalui Internet. Jadi para pengguna IOT via wifi dengan modul ESP8266 atau arduino dengan modul GSM SIM800 dapat mengirimkan dan menerima data secara unlimited. Murah dan terjangkau kalau ini menurut saya. Namun kejanggalan terlihat pada Conectivity LoRa yang ditawarkan oleh Antares dengan LoRaWan gatewaynya yang tersedia di hampir semua STO Telkom ( kota besar ) se-NKRI ...


10 UPLINK / hari ???


Langsung saja saya kontak mahasiswa yang sedang bimbingan skripsi ke saya mengenai topik LoRa, awalnya tidak paham..namun...ujungnya lemas tak berdaya, walau saya jelaskan kalau trialnya masih 3 bulan kok untuk pengguna lama maupun baru. Cuman 10 uplink perhari nya ini menyebabkan skripsinya jadi terancam ! Walau dengan trik membuat akun baru yang banyak, namun ini akan merepotkan. Lalu bagaimana solusi buat yang sering melakukan coding Trial- Error ?  Begini beberapa kesimpulan yang saya dapat ambil hikmahnya dari kegaduhan ini:


1. Perbaiki kebiasaan coding dengan cek-ricek script dan baru upload ke Arduino setelah yakin benar


Ini sih menertawakan style coding saya, dimana kebiasaan trial-error, copy paste, upload , ulang lagi dst berkali-kali. Ini akan fatal kalau quota LoRaWan saya habis dengan prematur. Jadi buat anda yg memulai  belajar, perhatikan style coding anda.


2. Bagi yg ber "uang", lakukan prototyping dengan LoRaWan Gateway sendiri



Kalau model yang satu ini sebaiknya dilakukan secara Gotong Royong atau minta bantuan sponsor dari kampus untuk membelikan Gateway LoRaWan dan dipakai belajar bersama-sama. Jadi ketika sudah sukses dengan LoRaWan di Lab sendiri, baru deh meng-upload versi LoRaWan-Antares.


3. Gunakan UPLINK  dengan menunggu perintah input dari serial/tombol, jangan lakukan TX-timer based



Karena memang investasi BTS LoRaWan itu mahal, maka sudah saatnya Telkom memberikan "meteran berbayar" bagi pengguna gatewaynya. Seperti yang kita ketahui LoRaWan adalah protokol yang sharing resource, sehingga node LoRa diharapkan Transmit TX / Uplink nya jarang-jarang apalagi RX / Downlink / penerimaan data pada nodes nya.  Sehingga buat yang baru tahap belajar, haram hukumnya untuk mengirimkan TX Uplink secara timer based. Solusinya yang saya sarankan adalah dengan mengirimkan data dengan menunggu perintah yang dikirimkan melalui Serial Monitor di sketch. Perhatikan contoh komunikasi serial berikut : 


String a;

void setup() {
  // Inisialisasi serial
  Serial.begin(9600);
  Serial.println("tessss");

}

void loop() {

 // cek ada data masuk dari serial monitor 
   
  while(Serial.available()) 
    {
      a= Serial.readString();
        Serial.println(a);
      if (a == "aho ganteng")
           Serial.println("aho memang ganteng kok !!");
    }
  
}



Maksud dari script diatas adalah membandingkan inputan serial berupa kalimat " aho ganteng " dan kemudian jika benar maka akan dikirimkan jawaban " aho memang ganteng kok !! " . Jangan lupa di gambar diatas ada petunjuk nomer 1 dimana pilih no line ending agar tidak mengirmkan enter atau baris baru pada serial ke arduinonya.

Lalu bagaimana dengan script untuk mengirim data suhu dan kelembaban DHT11 ke antares seperti contoh sebelumnya (dapat dibaca disini ) ? Begini scriptnya kira-kira.


#include <SPI.h>
#include <LoRa.h>
#include "DHT.h"
#include <LoRaWanPacket.h>

//Sesuaikan PIN CS, Reset, DIO0

const int csPin = 10;
const int resetPin = 9;
const int irqPin = 2;

const int dhtPin = 3; //Sesuaikan pin DHT

String input; // variabel menyimpan input

//Sesuaikan dev address dan key device LoRa
const char *devAddr = "xxxxxxx";
const char *nwkSKey = "11111111111111110000000000000000";
const char *appSKey = "00000000000000002222222222222222";

#define DHTTYPE DHT22  //Sensor DHT22 sesuaikan
DHT dht(dhtPin, DHTTYPE); 

struct LoRa_config
{
  long Frequency;
  int SpreadingFactor;
  long SignalBandwidth;
  int CodingRate4;
  bool enableCrc;
  bool invertIQ;
  int SyncWord;
  int PreambleLength;
};

//Frekuensi Telkom LoRawan 922MHZ, sesuaikan dengan BTS GW terdekat

static LoRa_config txLoRa = {922000000, 10, 125000, 5, true, false, 0x34, 8};

void LoRa_setConfig(struct LoRa_config config)
{
  LoRa.setFrequency(config.Frequency);
  LoRa.setSpreadingFactor(config.SpreadingFactor);
  LoRa.setSignalBandwidth(config.SignalBandwidth);
  LoRa.setCodingRate4(config.CodingRate4);
  if (config.enableCrc)
    LoRa.enableCrc();
  else
    LoRa.disableCrc();
  if (config.invertIQ)
    LoRa.enableInvertIQ();
  else
    LoRa.disableInvertIQ();
  LoRa.setSyncWord(config.SyncWord);
  LoRa.setPreambleLength(config.PreambleLength);
}

void LoRa_TxMode()
{
  LoRa_setConfig(txLoRa);
  LoRa.idle();
}

void setup()
{
  Serial.begin(9600);
  while (!Serial);

  LoRaWanPacket.personalize(devAddr, nwkSKey, appSKey);

  LoRa.setPins(csPin, resetPin, irqPin);

  if (!LoRa.begin(txLoRa.Frequency)) {
    Serial.println("LoRa init failed. Check your connections.");
    while (true);
  }

  Serial.println("LoRa init succeeded.");
  Serial.println();
  dht.begin();

}


String SendTempHumid(){ //kirim data pengukuran DHT
   
 
    float h = dht.readHumidity();
    float t = dht.readTemperature();

    if (isnan(h) || isnan(t)) {
      Serial.println("Failed to read from DHT sensor!");
    }
    
    Serial.print("Humidity: "); 
    Serial.print(h);
    Serial.print(" %\t");
    Serial.print("Temperature: "); 
    Serial.print(t);
    Serial.println(" °C ");
  //yang dikirim data berupa string JSON
  
  return( "{\"suhu\":" + String(t) + ",\"humi\":" + String(h) +"}"); 
  }


void loop() {

while(Serial.available())  // jika ada serial input masuk
    {
      input = Serial.readString();
      Serial.println(input);
    
      if( input == "Kirim"){  // jika perintah yg dikirim berupa "kirim"
        LoRa_sendMessage();   //kirim ke LoraWan 
        Serial.println("Ngirit Kirim data Ke LoRaWan Antares !");
    }
  }
}

void LoRa_sendMessage()
{
  LoRa_TxMode();
  LoRaWanPacket.clear();
  //Serial.println(SendTempHumid());
  LoRaWanPacket.print(SendTempHumid());
  if (LoRaWanPacket.encode()) 
  {
    LoRa.beginPacket();
    LoRa.write(LoRaWanPacket.buffer(), LoRaWanPacket.length());
    LoRa.endPacket();
  }
}




Dapat dilihat dari hasil pada gambar diatas, data akan terkirim ke Gateway LoRaWan Antares lebih terkontrol hanya ketika diketikkan kata " Kirim" lalu pencet SEND pada serial monitor. Semoga dapat membantu kalian yang mengalami kegalauan akibat berbayarnya LoRaWan Antares. 
Share:

Jumat, 27 Mei 2022

Tutorial LoRaWan Antares - Menentukan frekuensi terbaik dengan python

 




Operasi sistem IoT di pita spektrum ISM yang tidak berlisensi di satu sisi menguntungkan karena rendahnya biaya lisensi, namun di sisi lain  penggunaan spektrum secara bersama menyebabkan peningkatan kebisingan / noise pada latar (background noise) yang tak terhindarkan, karena banyaknya perangkat baru yg hadir belakangan ini. Masalah gangguan yang meningkat ini juga disadari oleh pihak regulator, di mana dilakukan pengukuran spektrum pita lebar (untuk kisaran 200–3000 MHz) dilakukan di lingkungan perkotaan pada tahun 2016. Dari hasil penelitian ditunjukkan bahwa dibandingkan dengan penelitian data analog yang dikumpulkan pada tahun 2004 rata-rata hunian spektral meningkat secara signifikan yang menunjukkan munculnya sejumlah besar sumber radiasi baru (sehingga lebih padat) yang telah muncul selama periode tersebut. 




Ini dicirikan oleh ketidakpastian yang tinggi dan varians yang cukup besar baik dalam time domain maupun dalam amplitudo yang tidak memungkinkan kualifikasi mereka disebut sebagai white Gaussian noise. Kontributor utama dari radiasi yang baru ini, tentu saja telah diidentifikasi sebagai sistem seluler (GSM, UMTS, dan LTE) dan DVB-T. Namun, ada juga kejadian tak terduga dengan karakteristik acak, yang hampir tidak dapat dijelaskan dengan model statistik, seperti kendaraan yang lewat yang memancarkan gelombang EM dari komunikasi pada ECM dan sinyal yang dipancarkan dari remote control untuk membuka pintu dan gerbang dan dari sistem otomasi rumah. Radiasi dalam ruangan dapat berasal dari peralatan komputer (terutama ruang server), WLAN, atau periferal komputer yang berkomunikasi melalui Bluetooth. Kebisingan latar belakang yang meningkat di dalam gedung ini dapat menjadi sangat berbahaya bagi sistem IoT, yang menurut definisi didedikasikan untuk memperoleh data dari lokasi dalam ruangan dan mengirimkannya melalui modem yang terletak langsung pada meter dan sensor.





Untuk menjaga data tetap terkirim ke server dan gateway IOT, saya telah mengkreasikan script baik di arduino maupun python untuk dapat mengumpulkan data statistik masing-masing frekuensi LoRa yang telah disepakati di Indonesia yaitu frekuensi 921.2 - 922.6 Mhz, dengan jarak tiap channel 200Khz. Tanpa berpanjang lebar saya akan share sciptnya, asalkan pembaca telah mengerti pada pembahasan Hello world dan pengolahan data antares yang bisa dibaca disini dan disini.  

#include <SPI.h>
#include <LoRa.h>

#include <LoRaWanPacket.h>


const int csPin = 10;
const int resetPin = 9;
const int irqPin = 2;

const char *devAddr = "aabbccdd";
const char *nwkSKey = "11111111111111110000000000000000";
const char *appSKey = "00000000000000002222222222222222";


struct LoRa_config
{
  long Frequency;
  int SpreadingFactor;
  long SignalBandwidth;
  int CodingRate4;
  bool enableCrc;
  bool invertIQ;
  int SyncWord;
  int PreambleLength;
};


long LoRa_frek_INA_923_start = 921200000 ;
long LoRa_frek_INA_923_end   = 922600000 ;
long LoRa_frek_step = 200000;
long LoRa_frek_INA_923 = LoRa_frek_INA_923_start;
                                     
static LoRa_config txLoRa = {LoRa_frek_INA_923, 10, 125000, 5, true, false, 0x34, 8};

void LoRa_setConfig(struct LoRa_config config)
{
  LoRa.setFrequency(LoRa_frek_INA_923);
  LoRa.setSpreadingFactor(config.SpreadingFactor);
  LoRa.setSignalBandwidth(config.SignalBandwidth);
  LoRa.setCodingRate4(config.CodingRate4);
  if (config.enableCrc)
    LoRa.enableCrc();
  else
    LoRa.disableCrc();
  if (config.invertIQ)
    LoRa.enableInvertIQ();
  else
    LoRa.disableInvertIQ();
  LoRa.setSyncWord(config.SyncWord);
  LoRa.setPreambleLength(config.PreambleLength);
}

void LoRa_TxMode()
{

  LoRa_setConfig(txLoRa);
  LoRa.idle();

  

}


void setup()
{
  Serial.begin(9600);
  while (!Serial);

  LoRaWanPacket.personalize(devAddr, nwkSKey, appSKey);

  LoRa.setPins(csPin, resetPin, irqPin);

  if (!LoRa.begin(txLoRa.Frequency)) {
    Serial.println("LoRa init failed. Check your connections.");
    while (true);
  }

  Serial.println("LoRa init succeeded.");
  Serial.println();
 
}

void loop() {
  if (runEvery(5000)) {

    Serial.print("Send Message! frekuensi =  ");
    Serial.println(LoRa_frek_INA_923);
    
    LoRa_sendMessage();

  }
}

void LoRa_sendMessage()
{
  LoRa_TxMode();
  LoRaWanPacket.clear();
  LoRaWanPacket.print("coba kirim frek: ");
  LoRaWanPacket.print(String(LoRa_frek_INA_923));
  if (LoRaWanPacket.encode()) 
  {
    LoRa.beginPacket();
    LoRa.write(LoRaWanPacket.buffer(), LoRaWanPacket.length());
    LoRa.endPacket();
  }

  if( LoRa_frek_INA_923 >= LoRa_frek_INA_923_end ) LoRa_frek_INA_923 = LoRa_frek_INA_923_start;
  else LoRa_frek_INA_923 += LoRa_frek_step;
}

boolean runEvery(unsigned long interval)
{
  static unsigned long previousMillis = 0;
  unsigned long currentMillis = millis();
  if (currentMillis - previousMillis >= interval)
  {
    previousMillis = currentMillis;
    return true;
  }
  return false;
}

Hasilnya akan bisa mengirim data frekuensi ke antares





Untuk script python nya sehingga dapat menampilkan grafik di excel, silahkan rekues ke saya melalui email: ahocool@gmail.com atau whatsapp 08155737755. Hasilnya luar biasa masbroo...saya mendapatkan kesimpulan yaitu frekuensi terbaik di lokasi saya ada pada 2 channel yaitu 921.2 Mhz dan 922 Mhz.








Share:

Belajar LoRaWan Antares - Pengolahan Data Device ( Req - Resp ) Dengan Python & MQTT

 


Setelah saya sukses membuat hello world antara modul LoRa dengan Gateway LoRawan Telkom (baca disini), saya akan lanjut membahas pengolahan data yang "lebih berguna" menggunakan sensor sejuta umat DHT dan dengan protokol IOT paling enteng yaitu MQTT. Untuk memahami bagaimana pemahaman PUB dan SUB dari platform IOT Antares yang menggunakan standar M2M, maka perlu sekali untuk memahami pembahasan sebelumnya di blog ini, diantaranya :


  • Proses PUB dan SUB dari Antares yang menggunakan 1 topik untuk PUB/REQ dan 1 topik untuk SUB/RESP. Jadi ketika data diterima antares, tidak serta merta akan diberikan kepada yag subscribe, jadi butuh REQUEST data dengan payload tertentu dan kemudian menerima RESPONSE pada 1 topik (hanya 1 tiap akun) yg telah di subscribe. Bisa dibaca disini  ,  disini , dan disini
  • Python Paho-mqtt sebagai library paling umum untuk menerima dan mengolah protokol mqtt sehingga dapat dilanjutkan ke proses selanjutnya seperti menyimpan database, membuat grafik atau mengirim ke bot telegram. Bisa dibaca dulu agar mengerti disini dan disini.




Hardware yang kita gunakan masih seperti sebelumnya yaitu breakout board LoRa RFM95 dan arduino uno/nano/pro sebagai pengontrol nya. Sebagai sensor saya gunakan DHT22 yang lebih bagus dari kakaknya DHT11, rangkaiannya kira-kira seperti ini (sesuaikan dengan pin SPI pada arduino yg dipakai) :




Script arduinonya merupakan penggabungan tutorial hello world  sebelumnya dengan menggunakan library LoRaWan Packet yang lumayan stabil untuk pengiriman data. Tanpa menunda-nunda saya bagikan script untuk mengirim suhu dan kelembaban ke Antares melalui LoRaWan :


#include <SPI.h>
#include <LoRa.h>
#include "DHT.h"
#include <LoRaWanPacket.h>

//Sesuaikan PIN CS, Reset, DIO0

const int csPin = 10;
const int resetPin = 9;
const int irqPin = 2;

const int dhtPin = 3; //Sesuaikan pin DHT

//Sesuaikan dev address dan key device LoRa
const char *devAddr = "aabbccdd";
const char *nwkSKey = "11111111111111110000000000000000";
const char *appSKey = "00000000000000002222222222222222";

#define DHTTYPE DHT22  //Sensor DHT22
DHT dht(dhtPin, DHTTYPE); 

struct LoRa_config
{
  long Frequency;
  int SpreadingFactor;
  long SignalBandwidth;
  int CodingRate4;
  bool enableCrc;
  bool invertIQ;
  int SyncWord;
  int PreambleLength;
};

//Frekuensi Telkom LoRawan 922MHZ, sesuaikan dengan BTS GW terdekat

static LoRa_config txLoRa = {922000000, 10, 125000, 5, true, false, 0x34, 8};

void LoRa_setConfig(struct LoRa_config config)
{
  LoRa.setFrequency(config.Frequency);
  LoRa.setSpreadingFactor(config.SpreadingFactor);
  LoRa.setSignalBandwidth(config.SignalBandwidth);
  LoRa.setCodingRate4(config.CodingRate4);
  if (config.enableCrc)
    LoRa.enableCrc();
  else
    LoRa.disableCrc();
  if (config.invertIQ)
    LoRa.enableInvertIQ();
  else
    LoRa.disableInvertIQ();
  LoRa.setSyncWord(config.SyncWord);
  LoRa.setPreambleLength(config.PreambleLength);
}

void LoRa_TxMode()
{
  LoRa_setConfig(txLoRa);
  LoRa.idle();
}

void setup()
{
  Serial.begin(9600);
  while (!Serial);

  LoRaWanPacket.personalize(devAddr, nwkSKey, appSKey);

  LoRa.setPins(csPin, resetPin, irqPin);

  if (!LoRa.begin(txLoRa.Frequency)) {
    Serial.println("LoRa init failed. Check your connections.");
    while (true);
  }

  Serial.println("LoRa init succeeded.");
  Serial.println();
  dht.begin();

}


String SendTempHumid(){ //kirim data pengukuran DHT
   
 
    float h = dht.readHumidity();
    float t = dht.readTemperature();

    if (isnan(h) || isnan(t)) {
      Serial.println("Failed to read from DHT sensor!");
    }
    
    Serial.print("Humidity: "); 
    Serial.print(h);
    Serial.print(" %\t");
    Serial.print("Temperature: "); 
    Serial.print(t);
    Serial.println(" °C ");
  //yang dikirim data berupa string JSON
  
  return( "{\"suhu\":" + String(t) + ",\"humi\":" + String(h) +"}"); 
  }


void loop() {
  if (runEvery(10000)) {

    LoRa_sendMessage();
    Serial.println("Kirim data!");
  }
}

void LoRa_sendMessage()
{
  LoRa_TxMode();
  LoRaWanPacket.clear();
  //Serial.println(SendTempHumid());
  LoRaWanPacket.print(SendTempHumid());
  if (LoRaWanPacket.encode()) 
  {
    LoRa.beginPacket();
    LoRa.write(LoRaWanPacket.buffer(), LoRaWanPacket.length());
    LoRa.endPacket();
  }
}

boolean runEvery(unsigned long interval)
{
  static unsigned long previousMillis = 0;
  unsigned long currentMillis = millis();
  if (currentMillis - previousMillis >= interval)
  {
    previousMillis = currentMillis;
    return true;
  }
  return false;
}





Dan hasil yang didapatkan berupa data JSON string pada console web antares.




Lalu bagaimana cara mengunduh atau mengambil data dari web antares tadi ? Sebenernya pada python telah dibuatkan library untuk mengunduh data antares secara http yang telah saya bahas disini : https://www.aisi555.com/2020/08/solderpiraspberry-pi-ke-antares-semakin.html . Namun kali ini saya ingin menggunakan protokol MQTT agar lebih memahami proses SUB dan PUB pada antares yang berbeda dengan broker MQTT pada umumnya. Secara singkat proses untuk mendapatkan data dari database antares sebagai berikut:


1. Gunakan broker MQTT antares dan dengan topik yang FIX gak bisa diutak-atik. Sesuaikan script dibawah dengan User key pada akun antares yang digunakan.

broker = 'mqtt.antares.id'
port = 1883
topicsubantares = "/oneM2M/resp/antares-cse/1111111111111111:2222222222222222/json"  
topicpubantares = "/oneM2M/req/1111111111111111:2222222222222222/antares-cse/json"


2. Jika ingin mengunduh data terakhir dari sebuah device, maka dikirimkan (PUB) ke topik yang cuman ada satu itu. Pesan request JSON nya seperti ini :

def antares_request_last(client: mqtt_client):
    data_raw = ("{"
      "\"m2m:rqp\": {"
      "\"fr\": \"1111111111111111:2222222222222222\","
      "\"to\": \"/antares-cse/antares-id/APP_NAME/Cevice_Name/la\","
      "\"op\": 2,"
      "\"rqi\": 123456,"
      "\"ty\": 4"
      " }"
      "}")
    ret=client.publish(topicpubantares,data_raw)


3. Response dari antares akan dikirim ke topik SUB (fix 1 saja untuk 1 akun) dengan format seperti berikut:

   "m2m:rsp" : {
      "rsc" : 2000,
      "rqi" : "123456",
      "pc" : {
         "m2m:cin" : {
            "rn" : "cin_TQ_E2xnzT42t3zsS",
            "ty" : 4,
            "ri" : "/antares-cse/cin-TQ_E2xnzT42t3zsS",
            "pi" : "/antares-cse/cnt-pqq6TLDSTvqCizzB",
            "ct" : "20220526T080631",
            "lt" : "20220526T080631",
            "st" : 0,
            "cnf" : "text/plain:0",
            "cs" : 239,
            "con" : "{\"type\":\"uplink\",\"port\":1,\"data\":{\"suhu\":30.1,\"h
umi\":79.2},\"counter\":6,\"radio\":{\"gps_time\":1337562409369,\"hardware\":{\"
snr\":0.5,\"rssi\":-106},\"modulation\":{\"bandwidth\":125000,\"spreading\":10},
\"delay\":0.05295205116271973,\"freq\":922,\"size\":40}}"
         }
      },
      "to" : "1111111111111111:2222222222222222",
      "fr" : "/antares-cse"
   }


4. Dari data  diatas maka dibutuhkan pemahaman bahasa python dan konsep parsing Dictionary atau JSON string untuk dapat mengolah data lebih jitu. 


def parsing_data(datae):
    datanya = json.loads(datae['m2m:rsp']['pc']['m2m:cin']['con'])
    gps_time = math.floor(datanya['radio']['gps_time']/1000) +25200
    waktu = datetime(1980, 1, 6) + timedelta(seconds=gps_time - (35 - 19))
    #print(type(datanya['radio']['gps_time']))
    print(waktu)
    print('Suhu       = ' + str(datanya['data']['suhu']) + ' Celcius ')
    print('Kelembaban = ' + str(datanya['data']['humi']) + ' % Rh\n\n')   



Script python lengkapnya akan saya bagikan jika pembaca membutuhkannya, dan yang ingin bertanya langsung aja ke email: ahocool@gmail.com atau whatsapp ke 08155737755. Hasilnya bisa dilihat pada video singkat berikut ini :





Share:

Selasa, 04 Agustus 2020

[Mudah Belajar RasPi] Terhubung ke antares semakin mudah dengan python library siap pakai




Dengan library python antares-http maka semua urusan kirim terima pesan http menuju antares menjadi semakin gampang saja. Perhatikan hasil capture dari websitenya pip / pypi maka saking simpelnya anda bisa membuat aplikasi antares melalui raspberry pi dalam hitungan menit saja.





Sehingga praktek penekanan tombol yang sudah kita buat pada penjelasan sebelumnya disini menjadi makin mudah dengan mengarahkannya ke antares :


Dan script untuk membuat tombol penghitung survey seperti ini :






import RPi.GPIO as GPIO
import time
import json
from antares_http import antares #library antares

antares.setDebug(True)
antares.setAccessKey('ACCESS:KEY') #sesuaikan

GPIO.setmode(GPIO.BCM)

GPIO.setup(17, GPIO.IN, pull_up_down=GPIO.PUD_UP)#Button to GPIO17
GPIO.setup(27, GPIO.IN, pull_up_down=GPIO.PUD_UP)#Button to GPIO27
GPIO.setup(22, GPIO.IN, pull_up_down=GPIO.PUD_UP)#Button to GPIO22

def update_antares(pilihan):
    latestData = antares.get('Project name', 'device name') #Sesuaikan
    isi = latestData['content'] #parsing pertama
    satu= isi['satu'] #parsing kedua
    dua= isi['dua']
    tiga= isi['tiga']
    #pilhan dari penekanan tombol satu, dua, tiga
    if pilihan == 'satu':
       myData = {'satu':int(satu)+1,'dua':int(dua),'tiga':int(tiga)}
    elif  pilihan == 'dua':
       myData = {'satu':int(satu),'dua':int(dua)+1,'tiga':int(tiga)} 
    elif  pilihan == 'tiga':
       myData = {'satu':int(satu),'dua':int(dua),'tiga':int(tiga)+1}

    antares.send(myData,'Project name', 'device name') #Sesuaikan

try:
    while True:
         button_state1 = GPIO.input(17) #baca tombol
         button_state2 = GPIO.input(27)
         button_state3 = GPIO.input(22)
         if button_state1 == False:
             print('Button 1 is Pressed...')
             update_antares('satu')
         elif button_state2 == False:
             print('Button 2 is Pressed...')
             update_antares('dua')
         elif button_state3 == False:
             print('Button 3 is Pressed...')
             update_antares('tiga')
         time.sleep(0.2)
         
except:
    GPIO.cleanup()

    

Sangat simple dan selanjutnya bisa dilihat pada video berikut ini :




Share:

Kamis, 25 Juni 2020

[IOT Itu Gampang] Bug Fatal Pada Mqtt Subscription - Library AntaresESP8266Mqtt - Part 2



[versi youtube dapat dilihat disini]

Kegatalan akibat "kutu" pada library AntaresEsp8266Mqtt berlanjut padahal telah diobati makan siang yang lumayan maknyus di sebual mall surabaya ( sekalian survey apa cafe sudah buka setelah psbb). Selama makan siang, saya beberapa kali ditegur tidak fokus sama kawan, ya iyalah karena pada tulisan sebelumnya http://www.aisi555.com/2020/06/solution-bug-pada-library-antares-mqtt.html , saya hanya berhasil melakukan proses PUB atau kirim dari esp8266 menuju server serta dibaca oleh client pc MQTT.FX. Kenapa tidak lanjut ke proses SUB atau menerima data ? Sebelumnya untuk mendapatkan konsep MQTT dan rangkaian yg saya gunakan sebaiknya lihat video youtube saya di https://www.youtube.com/watch?v=2o9JRb1FGEc .








Konsep yang berbeda ternyata ditemui pada proses PUBSUB apabila terbiasa menggunakan broker berbasis Mosquitto. Dari manual pada website antares.id dinyatakan bahwa proses Menyimpan dan Mengambil data baik secara http maupun mqtt berpola sama seperti ini :

PUSH/PUB  : /oneM2M/req/your-access-key/antares-cse/choose-a-serialization-format 
GET/SUB   : /oneM2M/resp/antares-cse/your-access-key/choose-a-serialization-format 

Dari keduanya ditemukan "oneM2M" yg merupakan standar IOT platform yg digunakan oleh antares, jadi data akan dikirim dan diolah menggunakan REST API dengan serialization berformat XML ata JSON. Pada library antares yg kita bahas kali ini yg karena library oprekan dari pubsubclient maka digunakan format JSON yang saya sangat sukai. Jadi dalam library ini dicopas juga berbagai file library ArduinoJSON untuk melakukan parsing data seperti contoh payload MQTT berikut:

{
   "m2m:rsp" : {
      "rsc" : 2001,
      "rqi" : "123456",
      "pc" : {
         "m2m:cin" : {
            "rn" : "cin_702783788",
            "ty" : 4,
            "ri" : "/antares-cse/cin-702783788",
            "pi" : "/antares-cse/cnt-682859183",
            "ct" : "20200625T172017",
            "lt" : "20200625T172017",
            "st" : 0,
            "cnf" : "message",
            "cs" : 24,
            "con" : "{\"ledstatus\":\"hijau on\"}"
         }
      },
      "to" : "Accesskey:Password",
      "fr" : "/antares-cse"
   }
}


Nah, kini sudah jelas data yg di kirim-terima pada antares berformat json dan kita akan melakukan parsing untuk mendapatkan nilai pada bagian "con", dan saya oprek dulu tambahan  script untuk SUB sebuah topik yg akan menunggu perintah menyalakan atau mematikan LED. Gunakan saja script contoh subscribe yang ada pada LIBRARY ...dan ternyata hasilnya tidak bisa membaca respon SUB apapun ...kesalahan fatalnya ada dibagian ini  antares.checkMqttConnection(); dan kita check dulu


void AntaresESP8266MQTT::checkMqttConnection() {
    

_subscriptionTopic = "/oneM2M/req/" + _accessKey + "/antares-cse/json";

    if(!client.connected()) {
        while(!client.connected()) {
            printDebug("[ANTARES] Attempting MQTT connection...\n");

            String clientId = "ESP8266-" + _accessKey;

            char clientIdChar[clientId.length() + 1];
            clientId.toCharArray(clientIdChar, clientId.length() + 1);

            if(client.connect(clientIdChar)) {
                printDebug("[ANTARES] Connected! Client ID:");
                printDebug(clientIdChar);
                printDebug("\n");
                char subscriptionTopicChar[_subscriptionTopic.length() + 1];
                _subscriptionTopic.toCharArray(subscriptionTopicChar, _subscriptionTopic.length() + 1);

                Serial.println();
                Serial.print("[ANTARES] Topic: ");
                Serial.println(subscriptionTopicChar);

                client.publish(subscriptionTopicChar, "connect!");
                client.subscribe(subscriptionTopicChar);
            }
            else {
                printDebug("[ANTARES] Failed, rc=" + String(client.state()) + ", Will try again in 5 secs.\n");
                delay(5000);
            }
        }
    }
    client.loop();
}

Yang berwarna merah pada library antaresEsp8266mqtt.cpp merupakan KESALAHAN FATAL karena seharusnya pada proses SUBSCRIBE scriptnya seperti ini :

   _subscriptionTopic = "/oneM2M/resp/antares-cse/" + _accessKey + "/json";

Setelah dicoba..ehhh ternyata salah juga..pesan diterima tapi payloadnya kosong ..


Usut-punya usut setelah melakukan debug satu persatu kesalahn FATAL mengikuti kesalahan sebelumnya yaitu parsing JSON "rqp" vs "rsp", sehingga harus diubah pada bagian ini :

String AntaresESP8266MQTT::get(char* topic, byte* payload, unsigned int length) {
    _receivedTopic = String(topic);

    String payloadString;
    for(int i = 0; i < length; i++) {
        payloadString += char(payload[i]);
    }

    DynamicJsonBuffer jsonBuffer;
    JsonObject& object = jsonBuffer.parseObject(payloadString);
    //ASLINYA SALAH
    //String parsedString = object["m2m:rqp"]["pc"]["m2m:cin"]["con"];
    //BENAR NYA SEPERTI INI
    String parsedString = object["m2m:rsp"]["pc"]["m2m:cin"]["con"];
    
    
    _jsonSubDataString = parsedString;
    
    return _jsonSubDataString;
}


Dan ketika saya publish payload json dengan message con: "{\"hijau\":\"on\"} " dari MQTT.FX , saya sukses menyalakan LED pada Wemos D1 saya .




Karena penulis lagi bergembira dapat sukses mengoprek ANTARES yang terlihat cacat, maka saya share script lengkap untuk mengirim PUB tombol dan SUB led pada Wemos D1



#include <AntaresESP8266MQTT.h>

//gunakan acces key antares kamu
#define ACCESSKEY "access:key"

#define WIFISSID "myIOT" //wifi ssid
#define PASSWORD "selaluterhubung" //wifi pass

//Nama project dan device antares
#define projectName "AHOCOOL_IOT"
#define deviceName "test_pubsub"

AntaresESP8266MQTT antares(ACCESSKEY);

int counter=0;


void setup() {
  pinMode(16, INPUT); //Tombol pada port GPIO 16
  pinMode(4, OUTPUT); //LED pada port GPIO 4
  Serial.begin(9600);//Serial monitor
  //koneksi antares
  antares.setDebug(true);
  antares.wifiConnection(WIFISSID, PASSWORD);
  antares.setMqttServer();
  //set function callback yg akan mendeteksi pesan masuk
  antares.setCallback(callback);
}

void loop() {
  
  // ngecek koneksi
  antares.checkMqttConnection();
  
  //tombol ditekan = 0, pin GPIO pullup
  if( digitalRead(16) == 0 ){
  //tambah counter
  counter++;
  //kirim mqtt ke antares
  antares.add("counter", counter);
  antares.publish(projectName, deviceName);
  delay(300);
  }
}

void callback(char* topic, byte* payload, unsigned int length) {
  /*
   Function ini di panggil saat ada pesan masuk
   pada topic : "/oneM2M/resp/antares-cse/" + _accessKey + "/json" 
*/
antares.get(topic, payload, length); Serial.println("New Message!"); // Print topic and payload Serial.println("Topic: " + antares.getTopic()); Serial.println("Payload: " + antares.getPayload()); // Print individual data Serial.println("Lednya: " + antares.getString("ledstatus")); //nyala dan matikan LED if( antares.getString("ledstatus") == "hijau on" ) digitalWrite(4,HIGH); if( antares.getString("ledstatus") == "hijau off" ) digitalWrite(4,LOW); }
Untuk mengirim pada MQTT.FX maka ikuti aturan berikut :

TOPIK PUB :  /oneM2M/req/ACCESS:KEY/antares-cse/json
 
dengan format payload :

{"m2m:rqp": {"fr": "ACCESS:KEY","to": "/antares-cse/antares-id/AHOCOOL_IOT/test_pubsub","op": 1,"rqi": 123456,"pc": {"m2m:cin": {"cnf": "message","con": "{\"ledstatus\":\"hijau off\"}"}},"ty": 4}}

Sedangkan untuk menerima data pada MQTT.FX seperti berikut:

TOPIK SUB :  /oneM2M/resp/antares-cse/ACCESS:KEY/json


Bagaimana sudah puyeng kah ? yang penting ..

[CASE CLOSED and SOLVED]
Share:

[IOT Itu Gampang] BUG pada Library antares Mqtt ESP8266 - part1



[youtube version dapat klik disini]

Antares merupakan sebuah entitas IOT yang dikembangkan oleh PT TELKOM INDONESIA untuk menjawab tantangan teknologi terbaru jaman now. Penulis yang pernah 10 tahun berhubungan dengan perusahaan BUMN ini  sangat memahami bahwa telkom merupakan pelopor banyak teknologi mutahir di negeri ini. Jadi setiap ada tren baru diluar sana maka telkom dan groupnya dengan RnD yang kelas wahid akan segera mempelajari dan selanjutnya  mendeploy layanannya. Dari laman web antares.id, perkenalan dari antares seperti yg saya baca :

ANTARES merupakan sebuah Horizontal IoT Platform, yang berarti kami mencoba untuk menjadikan layanan kami se-umum mungkin agar solusi vertikal IoT anda dapat menyesuaikan dengan arsitektur yang umumnya digunakan. Banyak kasus-kasus IoT yang dapat dipecahkan dengan menggunakan layanan kami, contohnya adalah smart home, smart metering, asset tracking, smart building, dan lain-lain.

Kebutuhan akan platform IOT dalam negeri memang sangat saya dukung agar kita tidak hanya menjadi pengguna tapi juga bisa menjadi penyedianya. Lawan berat dari luar sana seperti AWS, Google IOT, ThingSpeak dll. dan  memang akan membuat ciut nyali dengan nama besar itu apalagi  melihat prospek meng "uang" kan belum secepat jualan fiber optik ke pelanggan indihome. 


Perkenalan penulis dengan antares terjadi sekitar tahun 2019, saat penulis kembali menekuni dunia 8 bit. Dari saran beberapa teman menujulah ke platform iot lokal ini dan terkejutnya karena terlalu banyak sisi IT nya dan menyoldernya hampir sedikit sekali, dan otak serta otot solderan saya berontak ketika melihat perintah pengiriman data melalui REST API seperti dibawah ini:




Bingung dan terkesan sulit dan saya beralih ke MQTT berbasis Mosquitto yang sangat mudah bagi tukang solder ini. Saya tinggalkan menggunakan antares sampai ada request dari seorang pembaca blog dan kebetulan saya sudah sedikit paham mengenai mqtt dengan esp8266. Apalagi pada sketch arduino, library ANTARES sudah terpampang dengan gagahnya di library manager.






Kita akan mencoba mencontoh example pada libraries ini dengan sedikit modifikasi mengirimkan counter penekanan tombol, scriptnya sederhana saja , saya gunakan wemos d1 r1:



#include <AntaresESP8266MQTT.h>

//gunakan acces key antares kamu
#define ACCESSKEY "access:key"

#define WIFISSID "myIOT" //wifi ssid
#define PASSWORD "selaluterhubung" //wifi pass

//Nama project dan device antares
#define projectName "AHOCOOL_IOT"
#define deviceName "test_pubsub"

AntaresESP8266MQTT antares(ACCESSKEY);

int counter=0;


void setup() {
  pinMode(16, INPUT); //Tombol pada wemos
  Serial.begin(9600);//Serial monitor
  //koneksi antares
  antares.setDebug(true);
  antares.wifiConnection(WIFISSID, PASSWORD);
  antares.setMqttServer();
}

void loop() {
  
  // ngecek koneksi
  antares.checkMqttConnection();
  
  //tombol ditekan = 0, pin pullup
  if( digitalRead(16) == 0 ){
  //tambah counter
  counter++;
  //kirim mqtt ke antares
  antares.add("counter", counter);
  antares.publish(projectName, deviceName);
  delay(300);
  }
}



Dan hasil yg saya dapatkan sedikit mengecewakan..


Seperti kembali ketahun lalu dan saya kembali membaca manual pada website antares dan de-ja-vu dengan bahasa Inggris yg di paksakan menjadi Bahasa Indonesia. Jadi maaf sepertinya developer antares hanya berusaha menterjemahkan manual ke bahasa Indonesia tapi bukan berusaha menjelaskan secara teknisnya. Ayo kita perhatikan debug diatas, saya menemukan bahwa yg belum konek WIFI NYA ! ESP saya rusak? Oooo tidak ketika saya mencoba script mqtt lain lancar saja, berarti ada salah di library antaresesp8266mqtt, dan saya coba buka script library AntaresESP8266MQTT.cpp


bool AntaresESP8266MQTT::wifiConnection(String SSID, String wifiPassword) {
    char ssidChar[sizeof(SSID)];
    char wifiPasswordChar[sizeof(wifiPassword)];

    SSID.toCharArray(ssidChar, sizeof(SSID));
    wifiPassword.toCharArray(wifiPasswordChar, sizeof(wifiPassword) );

    int count = 0;
    _wifiSSID = ssidChar;
    _wifiPass = wifiPasswordChar;
   
    WiFi.begin(_wifiSSID, _wifiPass);
    

   
    printDebug("[ANTARES] Trying to connect to " + SSID + "...\n"); 
    //saya tambahkan debug wifi name dan password disini
    printDebug("ssid dan password setelah di char array:  "); 
    printDebug(String(_wifiSSID) +" : " + String(_wifiPass));
    
 for (count=0;count<20;count++)
    {
      delay(500);
      printDebug(".");
    }

    if(WiFi.status() != WL_CONNECTED) {
        printDebug("[ANTARES] Could not connect to " + SSID + ".\n");
        return false;
    }
    else {
        WiFi.setAutoReconnect(true);
        printDebug("\n[ANTARES] WiFi Connected!\n");
        printDebug("[ANTARES] IP Address: " + ipToString(WiFi.localIP()) + "\n");
        return true;
    }
}
Dan benar saja librarynya hanya merupakan penyesuaian dari library yang sudah banyak beredar yaitu pub sub client milik knoleary, tapi tidak mengapa namanya juga library OPEN SOURCE sah sah aja bikin, tapi dari hasil penambahan debug saya dapatkan kenyataan wifi saya tidak konek sesuai gambar berikut:



Ternyata ohh ternyata..terjadi lagi permasalahan classic pada C++ yaitu passing string ke function, dimana banyak yg mengeluh sampe ada yg pindah coding ke micropython. Password saya terpotong hampir 4 char array...jadi solusinya gampang saja..kita tambahkan panjang arraynya + 5.



Dan console Antares saya di website antares.id pun pertama kalinya merasakan data masuk...wkwkwkwkw


Yeahhhh...berhasil ...dan yg bikin saya geleng-geleng ada output pada layar sub MQTT.FX yang biasa saya gunakan untuk mencoba pub sub, awalnya saya sebelum menggunakan esp8266 saya gunakan mqtt.fx, lalu frustasi gak ada data masuk. Ehhhh nongol dia...


Ternyata memang data yg dikirim masih berupa JSON REST API ..ckkcckkkckkk , jadi cicak deh saya

Baiklah..demikian penelusuran BUG PADA ANTARES MQTT , semoga pihak antares bisa memperbaiki librarynya..

PS: BUG yang lebih gatel ternyata muncul juga..silahkan baca lanjutannya di :
Share:

Kontak Penulis



12179018.png (60×60)
+628155737755

Mail : ahocool@gmail.com

Site View

Categories

555 (8) 7 segmen (3) adc (4) amplifier (2) analog (19) android (12) antares (8) arduino (25) artikel (11) attiny (3) attiny2313 (19) audio (5) baterai (5) blog (1) bluetooth (1) chatgpt (2) cmos (2) crypto (2) dasar (46) digital (11) dimmer (5) display (3) esp8266 (25) euro2020 (13) gcc (1) iklan (1) infrared (2) Input Output (3) iot (58) jam (7) jualan (12) kereta api (1) keyboard (1) keypad (3) kios pulsa (2) kit (6) komponen (17) komputer (3) komunikasi (1) kontrol (8) lain-lain (8) lcd (2) led (14) led matrix (6) line tracer (1) lm35 (1) lora (5) MATV (1) memory (1) metal detector (4) microcontroller (70) micropython (6) mikrokontroler (1) mikrokontroller (14) mikrotik (5) modbus (9) mqtt (3) ninmedia (5) ntp (1) paket belajar (19) palang pintu otomatis (1) parabola (88) pcb (2) power (1) praktek (2) project (33) proyek (1) python (7) radio (15) raspberry pi (4) remote (1) revisi (1) rfid (1) robot (1) rpm (2) rs232 (1) script break down (3) sdcard (3) sensor (2) sharing (3) signage (1) sinyal (1) sms (6) software (18) solar (1) solusi (1) tachometer (2) technology (1) teknologi (2) telegram (2) telepon (9) televisi (167) television (28) transistor (2) troubleshoot (3) tulisan (92) tutorial (108) tv digital (6) tvri (2) vu meter (2) vumeter (2) wav player (3) wayang (1) wifi (3)

Arsip Blog

Diskusi


kaskus
Forum Hobby Elektronika